logo Gerakan Indonesia Diet Kantong Plastik
Achievement
Kantong Plastik Tidak Gratis (KPTG)
Dalam memperingati Hari Peduli Sampah Nasional pada 21 Februari 2016, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan memberlakukan kebijakan kantong plastik berbayar, khususnya di dunia usaha atau retail modern, dan masyarakat. Penerapan plastik berbayar ini akan ditujukan kepada retail modern secara bertahap.
Achievement
Pelarangan Kantong Plastik di Provinsi DKI Jakarta
Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan, baru saja mengeluarkan Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 142 tahun 2019 tentang Kewajiban Penggunaan Kantong Belanja Ramah Lingkungan Pada Pusat Perbelanjaan, Toko Swalayan, dan Pasar Rakyat.
Achievement
Pelarangan Kantong Plastik di Banjarmasin
Langkah berani Pemerintah Kota Banjarmasin dalam mengambil kebijakan pelarangan penggunaan kantong plastik yang tertuang dalam Perwali Nomor 18 tahun 2016, kini sudah mulai diikuti oleh puluhan Kabupaten Kota lain di Indonesia. Hal itu juga yang menjadikan Banjarmasin disebut sebagai kota pertama di Asia Pasifik yang melakukan pelarangan tersebut.
Achievement
Pelarangan Plastik Sekali Pakai di Indonesia: Bukti Nyata Implementasi Undang-Undang Pengelolaan Sampah
Maraknya pelarangan plastik sekali pakai di Indonesia, seperti kantong plastik, menjadi bukti nyata bahwa Indonesia mampu mengatasi permasalahan polusi plastik. Pasca dipublikasikannya penelitian oleh Dr. Jenna Jambeck di Jurnal Science tahun 2015 lalu yang menyebut Indonesia sebagai negara penyumbang sampah plastik ke lautan kedua di dunia, berbagai inisiatif tegas mulai dilakukan oleh Indonesia, salah satunya dengan dilarangnya penggunaan plastik sekali pakai oleh beberapa pemerintah daerah seperti Kota Banjarmasin, Kota Balikpapan, Kota Bogor, dan Provinsi Bali.
Achievement
Pelarangan Kantong Plastik di Bandung
Setelah mengeluarkan Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 17 tahun 2012 tentang Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik, Pemerintah Kota Bandung mengeluarkan Peraturan Wali Kota Kota Bandung Nomor 37 tahun 2019 tentang Petunjuk Pelaksanaan Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 17 tahun 2012 tentang Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik, sebagai petunjuk teknis dan pedoman dalam upaya pengurangan penggunaan kantong plastik secara terukur di Kota Bandung.
Achievement
The Story of Plastic
Tiza Mafira yang menjabat sebagai Direktur Eksekutif Gerakan Indonesia Diet Kantong Plastik, mengisahkan dirinya berkesempatan menjadi salah satu kontributor film dan pembicara pada diskusi panel untuk film The Story of Plastic. Pada film ini, Tiza ditampilkan sebagai salah satu aktivis yang memerangi polusi plastik di Indonesia, bersama dengan Prigi Arisandi dari Ecological Observation and Wetlands Conservation (Ecoton) Surabaya.
Achievement
Pawai Bebas Plastik
Jakarta, 25 Juli 2020. Tingkat partisipasi organisasi masyarakat sipil dan komunitas sangat tinggi dalam kegiatan Pawai Bebas Plastik tahun 2020. Ini ditunjukkan lewat keikutsertaan lebih dari 100 organisasi dan komunitas di penyelenggaran tahun kedua pawai. Salah satu pertanda bahwa masyarakat semakin teredukasi dan menyadari bahwa krisis sampah plastik perlu segera diselesaikan dengan kebijakan riil dan terintegrasi.
Achievement
Program Pasar Bebas Plastik
Untuk dapat memperluas cakupan pembatasan plastik sekali pakai, GIDKP meluncurkan program Pasar Bebas Plastik sejak tahun 2019, yang sudah berjalan di 6 daerah, yaitu Jakarta, Bandung, Bogor, Banjarmasin, Surabaya, dan Bali.

GERAKAN INDONESIA DIET KANTONG PLASTIK

Gerakan Indonesia Diet Kantong Plastik (GIDKP) merupakan lembaga non profit berbadan hukum perkumpulan yang telah memperoleh berbagai penghargaan atas upayanya mewujudkan Indonesia Bebas Plastik Sekali Pakai. Dengan melakukan pendekatan advokasi, kolaborasi, dan edukasi, GIDKP berhasil mendorong lebih dari 70 kota/kabupaten untuk melarang penggunaan plastik sekali pakai.

GIDKP merupakan inisiator uji coba “Kantong Plastik Tidak Gratis” (#Pay4Plastic) pada tahun 2016 di seluruh Indonesia bersama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, yang berhasil mengurangi konsumsi kantong plastik hingga 55%.

Berbagai penghargaan yang berhasil diperoleh GIDKP antara lain Anugerah Revolusi Mental dari Pemerintah Indonesia (2019) dan apresiasi UN Ocean Hero 2018 dari PBB. Kegiatan GIDKP juga diliput dalam dua film dokumenter, yaitu The Story of Plastic (2019) yang telah memenangkan Emmy Awards dan Pulau Plastik (2021).

Profil GIDKP

GIDKP merupakan member dari

Mayoritas sampah anorganik yang ditemukan dari penelitian kami di kawasan pesisir pada tahun 2019 merupakan sampah plastik sekali pakai yang masih sulit untuk didaur ulang. Sampah plastik sekali pakai yang dimaksud adalah kantong plastik, busa polistiren, sachet, sedotan dan air minum dalam kemasan. Sampah yang mencemari laut bisa berasal dari aktivitas manusia di perkotaan, dimana sampah tersebut dibuang atau dibuang ke sungai dan berakhir di laut. Seharusnya regulasi yang sudah dibuat berdampak positif. Dengan menutup sumber sampah diharapkan dapat mengurangi kebocoran sampah ke lautan kita.
Swietenia Puspa Lestari
3rd Miss Scuba Indonesia 2014
BAGIKAN TESTIMONIAL
Kepraktisan yang dibawa oleh plastik sekali pakai membawa bencana bagi perairan dan kehidupan diperairan dan secara tidak sadar kita telah menanam racun dalam tubuh kita. Maka diperlukan upaya revolusioner untuk mengurangi pemakaian plastik sekali pakai.
Prigi Arisandi
Pemain The Story of Plastic
BAGIKAN TESTIMONIAL
The Body Shop dan saya merasa senang dan mengapresiasi akhirnya Provinsi Jakarta menyadari bahaya kantong plastik bagi lingkungan kita dan mengambil tindakan. Sejak tahun 2013, The Body Shop dan pelanggannya selalu mendukung berbagai gerakan dan petisi untuk kampanye #Pay4Plastic yang berujung pada penerapan uji coba biaya kantong plastik pada tahun 2016, seperti serta upaya Jakarta mengamanatkan penggunaan tas belanja ramah lingkungan sejak awal 2019. Selamat buat Jakarta yang akhirnya resmi melarang penggunaan kantong plastik. Semoga kedepannya ada kebijakan pelarangan plastik sekali pakai lainnya seperti sedotan plastik dan styrofoam yang sudah dilarang di Bali, kita harapkan sama untuk daerah lain di Indonesia.
Suzy Hutomo
Executive Chairwoman of The Body Shop Indonesia
BAGIKAN TESTIMONIAL

Tim kami

Follow Kami